Jika ditanya marketplace apa yang sering kali Anda gunakan saat akan mencari dan membeli barang? Pasti mayoritas jawabannya adalah Shopee. Ya, Shopee memang dinobatkan sebagai salah satu aplikasi marketplace yang paling banyak digunakan saat ini. Ada banyak pengguna Shopee baik yang berperan hanya sebagai pembeli atau penjual yang menjual produk/barang di Shopee.
Bagi pebisnis, tentu saja marketplace Shopee seringkali mereka manfaatkan untuk mempromosikan dan menjual produk atau barang yang mereka miliki. Hal ini karena cara jualan di Shopee yang amat sangat mudah dan bahkan menurut saya bisa dicoba oleh siapa saja yang ingin mulai berjualan disana.
Shopee, memiliki banyak fitur menarik yang membantu memudahkan para penggunannya. Baik penjual ataupun pembeli, bisa menggunakan Shopee dengan amat sangat mudah. Anda bisa berjualan ataupun berbelanja di Shopee dengan amat sangat mudah.
Mengenal Marketplace Shopee yang Populer
Oke, jadi Shopee sendiri adalah salah satu marketplace yang ada di Indonesia pada saat ini. Ada banyak marketplace yang bisa Anda gunakan sebenarnya misalnya seperti Tokopeda, Lazada, Zalora, Bukalapak dan masih banyak yang lainnya. Namun, yang paling populer dan paling sering digunakan kebanyakan orang saat ini adalah Shopee.
Shopee adalah marketplace yang didirikan oleh Chris Feng di Singapura pada tahun 2015. Hingga saat ini marketplace Shopee sudah di ekspansi ke beberapa negara yang termasuk anggota negara ASEAN, termasuk Indonesia. Itulah mengapa kita bisa menggunakan marketplace ini sekarang.
Ada banyak fitur menarik yang disediakan oleh pihak Shopee yang mudah dioperasikan dan digunakan oleh siapa saja. Hal inilah yang menjadi daya Tarik penggunanya. Selain itu, Shopee juga menawarkan banyak promo. Salah satu promo yang juga menjadi jargon kebanggaan oleh pihak Shopee adalah klaim promo gratis ongkir Shopee.
Ya, walaupun tidak sepenuhnya gratis ongkir. Namun klaim ini mampu menarik perhatian para penggunanya baik hanya untuk berbelanja di Shopee ataupun menjual barang di Shopee. Anda tipe pengguna Shopee yang mana? Sudah pernah coba gunakan aplikasi Shopee untuk berbelanja ataupun menjual barang? Tidak ada salahnya coba jualan di Shopee untuk menambah penghasilan.